Weda – Dalam upaya meningkatkan kualitas pelayanan publik dan memberikan kemudahan akses bagi masyarakat, Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Halmahera Tengah (Halteng) secara resmi meluncurkan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) online.
Kepala MAN 1 Halteng, Nuryanti Ismail dalam keterangannya kepada humas media iniini pada Jumat, 5 Juli 2024, mengatakan bahwa PTSP online merupakan bagian dari komitmen madrasah untuk memodernisasi layanan publik dan memanfaatkan teknologi digital.
“Melalui PTSP online, masyarakat dapat mengakses berbagai layanan terkait madrasah khususnya MAN 1 Halmahera Tengah, seperti pendaftaran siswa baru, permohonan beasiswa, dan pengurusan administrasi lainnya, dengan lebih cepat dan efisien,” kata Nuryanti.
Dikatakan juga bahwa setiap pelayanan yang diberikan adalah gratis dan tidak dipungut biaya sepersen pun. “Ini adalah langkah maju menuju transparansi dan akuntabilitas dalam pelayanan publik,” pungkasnya.
Nuryanti berharap agar PTSP online ini dapat menjadi hal positif dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat maupun orang tua siswa, sebab membantu dalam mengurangi birokrasi yang selama ini menjadi kendala bagi para orang tua dan siswa.
“Sebelumnya, proses pendaftaran dan administrasi membutuhkan waktu yang cukup lama dan seringkali memerlukan kedatangan langsung ke madrasah. Dengan PTSP online, semua bisa dilakukan dari rumah, menghemat waktu dan biaya,” kata kepala madrasah.
Lebih lanjut tambah mantan kepala Madrasah pada MAN 2 Halmahera Tengah ini bahwa selain mempermudah akses layanan, PTSP online juga dilengkapi dengan fitur pemantauan progres pengajuan secara real-time, sehingga pengguna dapat mengetahui status permohonan mereka dengan lebih transparan.
Dirinya pun kembali berharap dengan adanya PTSP online ini, pelayanan kepada masyarakat akan semakin optimal dan memberikan dampak positif bagi dunia pendidikan di madrasah.
“Kami berkomitmen untuk terus berinovasi dan memberikan layanan terbaik bagi masyarakat,” tutupnya.
Untuk PTSP online MAN 1 Halmahera Tengah dapat diakses pada website berikut
https://ptsp.man1halteng.sch.id
Laporan: Diman
Tinggalkan Komentar